Langsung ke konten utama

Lebih Dari Sekadar Nilai Akademis: Refleksi Tentang Pentingnya Belajar dan Berelasi


Waktu S1, aku sangat sibuk mengejar IPK sempurna. Tapi setelah lulus, aku bertemu dengan banyak orang yang "kurang mengapresiasi" pencapaian itu. Hal ini membuatku mempertanyakan, apakah semua yang aku lakukan sia-sia? Apakah seharusnya aku ikut organisasi saja, meskipun IPK-ku biasa saja?

Saat memutuskan melanjutkan pendidikan ke jenjang magister (S2), aku mulai pelan-pelan belajar membangun relasi serta belajar menjadi pribadi yang lebih baik dan tidak egois. Setiap kali aku tertarik untuk mengikuti suatu pelatihan atau kursus, aku akan memilih program offline untuk memastikan bahwa aku bisa bertemu dan berkenalan dengan orang-orang baru. Meskipun terkadang aku masih suka pilih-pilih teman, tapi saat harus bekerjasama dengan siapapun, aku mulai lebih santai dan tidak terlalu perfeksionis seperti dulu. Selain itu, aku mulai menemukan beberapa orang teman yang memiliki visi yang sama denganku. Kami saling membantu bahkan mendukung impian kami masing-masing.

Pelajaran yang aku dapatkan adalah pengetahuan yang kita miliki akan selalu membawa kita pada berbagai tahap pertumbuhan. Dalam perjalanannya kita akan bertemu dengan berbagai macam orang yang memiliki karakter, ras, agama, dan pemahaman yang berbeda-beda. Pada kenyataannya, kita tidak selalu bisa menyebut mereka semua teman, tapi bisa dipastikan bahwa selalu ada peluang untuk menemukan sahabat baru yang dapat saling mendukung secara emosional.

Di usiaku yang menginjak angka 27 tahun, aku cukup bangga pada diriku karena memiliki semangat yang begitu besar untuk terus belajar bersama orang-orang dari berbagai generasi yang berbeda. Aku begitu menikmati proses belajar yang melibatkan beragam perspektif dan energi, baik dari generasi yang lebih muda maupun yang sebaya atau lebih tua.

Sebagai penutup,

Aku tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Apakah aku akan sukses? Apakah hidupku biasa saja?, Atau mungkin aku bisa menjadi diriku yang lebih dari apa yang aku bayangkan. Aku Tidak Tahu.

Tapi satu hal yang aku yakini adalah "Mereka yang terus belajar, akan selalu punya masa depan"

Halo semuanya kembali lagi bersama saya, "author nan cantik dan mempesona siapa lagi kalau bukan Ikhda Shifa". YEEAHH. Bagi para pembaca yang pertama kali berkunjung ke Blog ini, sekali lagi saya mengucapkan ‘SELAMAT DATANG”. Semoga semua ilmu yang saya bagikan dapat bermanfaat dan membuka sudut pandang kalian tentang kehidupan.

Komentar